Gaun Pengantin Modern – Perkembangan jaman yang semakin modern ternyata juga berpengaruh dalam acara pernikahan, hal tersebut dapat dilihat dari gaun pengantin yang semakin beragam modelnya.

Kalau dahulu gaun pernikahan identik dengan modelnya yang masih berhubungan dengan adat setempat, sekarang ini calon pengantin sudah bisa menggunakan gaun pengantin modern.

gaun pengantin modern

Dengan adanya gaun dengan model modern, membuat pengantin khususnya mempelai wanita jadi terlihat makin cantik dan spesial di acara pernikahannya.

Walaupun sudah ada gaun yang modern, tidak ada salahnya calon pengantin untuk tetap menggunakan pakaian adat setempat agar pernikahan tetap makin spesial dan istimewa.

Bagi kamu yang sedang merencanakan pernikahan dan ingin menggunakan gaun pernikahan modern sekaligus pakaian adat, namun bingung bagaimana membagi waktu mengenakan pakaiannya, bisa simak pembahasan singkatnya berikut!

Biasanya untuk mengenakan pakaian adat pernikahan dilakukan saat melakukan akad nikah sesuai adat setempat atau menyesuaikan kembali dengan suku adat dari pihak keluarga.

Selain digunakan saat akad nikah, pakaian adat juga digunakan saat prosesi siraman, midodareni, dan lainnya.

Untuk menggunakan gaun pengantin modern biasanya digunakan saat resepsi pernikahan, atau after party jika ada.

Atau kamu juga bisa mengkombinasikannya, misal di pagi sampai sore mengenakan pakaian adat dan di malam menggunakan gaun pernikahan yang modern.

Namun untuk mengenakan pakaian adat dan gaun pernikahan modern perlu disesuaikan kembali dengan waktu serta lokasi acara pernikahannya.

Calon pengantin khususnya mempelai wanita juga perlu mempertimbangkan kembali kenyamanan saat mengganti pakaiannya.

Baca Juga: Sewa Gaun Pengantin di Medan: Pilihan Elegan dan Hemat untuk Hari Istimewa Anda

Itulah cara yang bisa dilakukan oleh calon pengantin jika ingin mengenakan pakaian adat sekaligus gaun yang modern!

Bagi kamu yang sedang merencanakan pernikahan, dan ingin sekali menggunakan gaun dengan model modern, sepertinya perlu simak artikel The Gaun kali ini.

Artikel kali ini akan membahas beberapa kesalahan yang sering terjadi saat memilih gaun penganti modern.

Selain itu juga akan membahas beberapa tips serta rekomendasi tempat sewa gaun modern dengan koleksi terlengkap di Medan!

Simak semuanya di pembahasan selanjutnya.

Baca Juga: Sewa Gaun Pesta di Medan: Kecantikan dalam Sebuah Pilihan

5 Kesalahan Saat Memilih Gaun Pengantin Modern

Dalam memilih gaun pengantin modern sebaiknya tidak hanya mencari gaun yang elegan dan cantik saja.

Kamu juga perlu teliti saat memilihnya agar tidak menyesal saat hari-H pernikahan berlangsung.

Sebagian mempelai wanita masih melakukan kesalahan ketika memilih gaun dengan model modern.

Biar tidak mengikuti kesalahan tersebut, kamu bisa menyimak beberpa kesalahan berikut ini ketika memilih gaun dengan model modern.

1. Memilih Gaun dengan Bahan Kain yang Salah

Saat memilih gaun perlu mencari tahu terlebih dahulu bahan kain yang digunakan!

Jangan nantinya memilih gaun dengan model elegan dan cantik namun saat digunakan tidak nyaman.

Bukannya menikmati acara pernikahan, kamu malah jadi risih dan sulit untuk bergerak.

Maka dari itu, pastikan memilih gaun dengan bahan kain yang berkualitas dan sesuai dengan tema acara pernikahanmu.

Tips buat kamu yang ingin mengenakan gaun pernikahan dengan model kesan seperti jatuh, jangan menggunakan bahan kain tebal dan kaku.

Namun kalau kamu ingin mengenakan gaun yang mengembang bisa menggunakan bahan kain yang tebal.

2. Menggunakan Model Gaun yang Meriah

Gaun pernikahan harus sesuai dengan tema acara pernikahan!

Ketika menentukan konsep gaun jangan lupa untuk memperhatikan beberapa hal berikut ini:

  • Menyesuaikan gaun dengan lokasi acara pernikahan, apakah indoor atau outdoor. Jangan sampai salah pilih gaun, misalnya acara pernikahan di outdoor namun menggunakan gaun pernikahan khusus indoor.
  • Gunakanlah gaun dengan menyesuaikan waktu acara pernikahan, biasanya pakaian pengantin untuk akad nikah dan resepsi berbeda.

Baca Juga: Butik Gaun Pesta di Medan dengan Koleksi Terlengkap

3. Pilihlah Gaun yang Sesuai Budget

Setiap calon pengantin khususnya mempelai wanita pastinya ingin mengenakan gaun pernikahan yang memberikan kesan elegan dan cantik saat digunakan.

Hanya saja untuk menggunakan gaun tersebut perlu menyesuaikan budget yang kamu punya.

Jangan sampai kamu pilih gaun dengan biaya yang mahal sampai melebihi budget!

Pilihlah gaun pernikahan yang biayanya sesuai dengan budgetmu karena kamu juga perlu mengeluarkan biaya untuk beberapa hal berikut:

  • Biaya tambahan untuk hiasan lainnya atau ada perubahan desain
  • Aksesori seperti veil, hijab, sepatu, dan berbagai perhiasan lainnya

4. Mencari Gaun Pengantin Dari Jauh Hari

Masih ada sebagian calon pengantin yang mencari gaun pengantin terlalu cepat ataupun terlalu lama.

Sebaiknya hal seperti itu perlu dihindari karena sewaktu – waktu bisa saja ukuran atau bentuk tubuh bisa berubah.

Waktu ideal untuk mencari gaun biasanya dilakukan 10 bulan sebelum hari-H acara pernikahan.

Jika kamu ingin menjahit gaun sendiri, maka bisa memprosesnya 6 atau 7 bulan sebelum acara pernikahan berlangsung.

5. Gaun yang Tidak Sesuai dengan Bentuk Tubuh

Biasanya kesalahan ini sering terjadi pada calon pengantin wanita yang mana mereka memilih gaun tidak sesuai dengan bentuk tubuhnya dan berakhir terlihat ‘aneh’ saat digunakan.

Maka dari itu penting sekali untuk memilih gaun yang sesuai dengan bentuk tubuhmu agar nyaman saat digunakan dan terlihat cantik saat menggunakannya.

Pada intinya tidak semua gaun cocok digunakan oleh semua orang!

Itulah beberapa kesalahan yang secara tidak disadari oleh calon pengantin khususnya mempelai wanita ketika memilih gaun dengan model modern.

Biar tidak salah pilih gaun, simak beberapa tips memilih gaun pernikahan yang tepat di pembahasan berikut ini.

Baca Juga: Tips Memilih Gaun Pengantin untuk Tubuh Kurus

Tips Memilih Gaun Pengantin yang Tepat

Setelah membahas kesalahan saat memilih gaun pengantin modern, maka kali ini akan membahas beberapa tipsnya sehingga menimalisir kesalahan tersebut.

Simak beberapa tipsnya berikut ini!

1. Mencari Model Gaun yang Ingin Digunakan

gaun pengantin modern

Sebelum memilih gaun, penting untuk mencari model yang ingin digunakan terlebih dahulu.

Tentunya tips ini sangat membantu kamu yang sedang mengalami kebingungan ingin menggunakan gaun seperti apa.

Kamu bisa mencari model gaun melalui berbagai sumber seperti website, sosial media, maupun katalog khusus pernikahan.

2. Menentukan Ingin Menggunakan Gaun Seperti Apa

Penting sekali untuk menentukan gaun yang seperti apa agar tidak membuat kamu jadi bimbang saat memilihnya.

Kamu bisa meminta saran ke orang terdekat, desainer gaun, ataupun staff butik.

Namun kamu tidak bisa mengandalkan semua saran tersebut, kamu perlu membuat keputusan berdasarkan kriteria, mulai dari yang sederhana sampai spesifik.

Baca Juga: Rekomendasi Sewa Baju Pengantin Muslimah di Medan 

3. Melakukan Fitting Gaun Pengantin

Tips yang paling penting saat memilih gaun yaitu melakukan fitting agar bisa tahu apakah gaun tersebut nyaman dikenakan atau tidak.

Dengan melakukan fitting gaun juga mempermudah kamu untuk menemukan gaun yang pas untuk dikenakan.

Tempat Sewa Gaun Pengantin Modern di Medan

Solusi terbaik untuk memiliki gaun dengan model modern selain menjahit yaitu dengan menyewa gaun tersebut!

Sewa gaun pengantin modern ternyata lebih hemat biaya dibandingkan jahit atau beli baru.

Sekarang ini sudah banyak tempat butik khusus pakaian pernikahan yang menyediakan layanan sewa gaun pengantin modern.

Salah satunya yaitu The Gaun by Maya!

The Gaun by Maya menyediakan gaun pernikahan khusus muslimah yang ingin mengenakan gaun dengan model modern.

Koleksinya lengkap dan mudah sekali untuk menyewa gaunnya.

Kamu bisa langsung kunjungi tempat butiknya atau hubungi tim The Gaun melalui nomor berikut:

0811-6180-368